Saturday, November 3, 2012

Kakek Nenek yang Cetak Rekor Dunia di Bidang Olahraga

Rajin olahraga tak hanya akan membuat Anda segar tapi juga awet muda. Lansia-lansia ini sudah membuktikannya sendiri. Meski tubuhnya sudah tak muda lagi, tapi mereka masih bisa terus aktif dan bugar berkat olahraga, bahkan menyabet 'juara tua' di bidangnya.

Berikut orang-orang tertua di dunia yang masih aktif dan berprestasi di bidang olahraga meski usianya sudah senja, seperti dilansir Asiaone.

1. Mencetak rekor paralayang di usia 101 tahun
Mary Allen Hardison, nenek yang berasal dari Ogden, Utah, tercatat sebagai penerbang paralayang tertua di dunia oleh Guiness Book of Records. Prestasi yang luar biasa ini dicapainya sebagai bagian dari perayaan ulang tahun yang ke-101.















2. Tao Porchon-Lynch, guru yoga tertua di dunia
Meski usianya sudah menginjak angka 93 tahun, tak membuat Tao Porchon-Lynch berhenti berlatih yoga. Di usianya yang tak muda lagi, ia bahkan menjadi guru yoga tertua di dunia.

Gelar itu resmi didapatkannya dari Guinness World Records. Usianya memang 93 tahun, tetapi saat berlatih yoga ia bisa berpose secara sempurna. Melatih yoga dan tari adalah hal biasa baginya dan membuktikan bahwa umur hanyalah angka bagi nenek lincah ini.











3. Edith Wilma Connor, binaragawan tertua di dunia
Edith Wilma Connor, seorang nenek 77 tahun asal Denver, Colorado, baru-baru ini dinobatkan sebagai binaragawan kompetitif perempuan tertua di dunia oleh Guinness Book of World Records.

Dia pertama kali ikut kompetisi saat berusia 65 tahun dan memenangkan posisi pertama di Grand Master di Las Vegas.













4. Naik Gunung Everest di usia 75 tahun
Pada tahun 2003, Yuichiro Miura menjadi orang tertua yang mencapai puncak Gunung Everest pada usia 70 tahun. Namun rekor tersebut dipecahkannya sendiri setelah pada 26 Mei 2008, Miura sekali lagi berhasil mendaki Gunung Everest pada usia 75 tahun.

Ia didampingi oleh anaknya Gota dan prestasi luar biasa itu telah didokumentasikan pada tahun 1975 dalam film 'The Man Who Skied Down Everest'. Film ini memenangkan Academy Award untuk film dokumenter terbaik, film olahraga pertama.










5. Artin Elmayan, pemain tenis tertua di dunia
Artin Elmayan, yang beremigrasi ke Argentina dari Eropa sudah bermain tenis sejak usia 21 tahun. Dari saat itu, ia tidak pernah menoleh ke belakang. Sekarang, di usia 95 tahun, ia adalah pemain tenis tertua di dunia.















6. Fauja Singh, pelari maraton tertua di dunia
Fauja Singh yang lahir di India pada tahun 1911, 'hampir memecahkan keringat' ketika ia berlari 5 km di lintasan Surrey di British Columbia hanya dalam 35 menit.

Pria berusia 101 tahun yang tinggal di Inggris ini mengaku kuat berlari 10 mil (16 km) setiap hari. Namun gelar yang disandang Singh hanya teknis dan tidak resmi, karena ia tidak memiliki akta kelahiran.












7. Umur 76 tahun masih aktif main basket
Setiap hari selama 20 tahun terakhir, Zhu Shumei telah bermain basket di kampus universitas di Jinhua, China timur. Yang membuatnya unik, usianya sudah 76 tahun tapi ia masih kuat bermain basket. Tak hanya itu, nenek ini juga masih kuat lari 10 lap 400 m dan memanjat tiang untuk latihan kekuatan.

No comments:

Post a Comment